Pages

Rabu, 18 September 2013

Curug Ciismun


Kabupaten Cianjur, kota yang terkenal dengan makanan khas yaitu Tauco. Ternya juga menyimpan wisata alam yang sungguh menawan. Salah satu wisata alam yang ditawarkan adalah Curug Ciismun.
Curug Ciismun memiliki ketinggian sekitar 25 m dan kaki air terjunnya selebar sekitar 5 m.  Air curug ini terjun dari sudut pertemuan bukit Agropolitan dengan bukit Cibodas. dan berada di ketinggian 1275 m dpl.
 Curug Ciismun terletak di dalam kawasan Kebun Raya Cibodas, tepatnya di Desa Cimacan, Kecamatan Pacet  Kabupaten Cianjur, Propinsi Jawa Barat. Curug Ciismun berjarak sekitar 23 km dari Cianjur. Untuk menuju kawasan Kebun Raya Cibodas dapat dilakukan dengan menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum.
Untuk memanjaka para wisatawan di tempat ini juga tersedia berbagai fasilitas. Jadi, jika anda berwisata ke tempat ini anda tidak perlu khawatir.



Sumber : www.sites.google.com 

Curug Cihanyawar


Kabupaten Garut, selain terkenal dengan dodol Garutnya. Kabupaten Garut ternyata banyak memliliki wisata alam yang menarik. Salah satunya Curug Cihanyawar merupakan wisata alam air terjun memiliki ketinggian 16 m yang berada di ketinggian 1000 m dpl. Sumber air Curug Cihanyawar berasal dari aliran air Gunung Cipadaruun yang berasal dari mata air Cikuray.
Curug Cihanyawar berada di dalam kawasan yang dibawahi oleh dua kemilikan, yaitu ; PTP Nusantara VIII dan Masyarakat Desa Sukamurni. Meskipun lokasinya berada di perbatasan antara tanah milik PTP Nusantara VIII dan tanah milik Masyarakat Desa Sukamurni akan tetapi pada kenyataannya Curug Cihanyawar masuk ke dalam kawasan milik  PTP Nusantara VIII – Perkebunan Dayeuh Manggung, dan termasuk ke dalam blok perkebunan Cipang yang memilliki luas kawasan sebesar 12,57ha.
Curug Cihanyawar berada di Desa Sukamurni Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut, Jawa Barat, untuk Menuju ke lokasi air terjun Cihanyawar terdapat jalan raya yang berupa jalan kecamatan dengan lebar 2,5m yang memiliki kualitas yang cukup baik. Dengan sarana jalan yang memadai tentu membuat anda menjadikan Curug Cihanyawar menjadi salah satu tujuan wisata anda.

        Dinas Pariwisata dan Kebudayaan  Kabupaten Garut

Senin, 03 Juni 2013

Curug Cigentis


Berpindah ke Kabupaten Karawang. Bagi anda yang menyukai wisata alam air terjun, jangan lewatkan salah satu wisata unggulan di kabupaten ini. Curug Cigentis merupakan Sarana Wisata Unggulan Kabupaten Karawang, berada dibawah kaki Gunung Sanggabuana, Panorama indah, asri, jauh dari polusi udara menghiasi alam di sekitarnya.
Meskipun jalan menuju Curug Cigentis hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki +2 km dari tempat parkir kendaraan, akan tetapi dengan pemandangan alam yang memikat, tentu kita tidak akan merasa lelah.
Suguhan air jernih yang mengalir di sungai kecil sepanjang jalan, memanjakan mata kita yang melihatnya.. Lokasi Curug Cigentis terletak di Desa Mekarbuana, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, dengan jarak sektar 44 km dari Ibu Kota Kabupaten.

sumber : http://www.unikanehdidunia.blogspot.com 


Kamis, 20 Desember 2012

Curug Cimahi


Meskipun namanya Curug Cimahi, namun pada kenyataannya air terjun ini berada di kawasan Kabupaten Bandung Barat. Secara geologi Curug Cimahi sudah ada sejak adanya Gunung Sunda Purba, atau yang sekarang lebih dikenal dengan nama Gunung Tangkuban Parahu. Sumber mata air Curug Cimahi berasal  dari  mata air Gunung Tangkuban Parahu.
Objek wisata ini terletak di dekat pintu masuk yang berada di sisi jalan Cimahi ke arah Lembang. Untuk mencapai objek wisata anda tidak perlu khawatir karena banyak angkutan umum yang melewatinya.
Panorama alam yang indah menyambut para wisatawan, para pengunjung harus melewati jalan setapak berupa ratusan anak tangga yang menghantarkan pengunjung ke lokasi Air terjun. Di  awasan Curug Cimahi kita dapat melihat pemandangan alam yang indah sekali, terutama menyaksikan percikan air terjun yang berjatuhan dari atas tebing setinggi 85 meter. Selain air yang bersih, sejuknya air yang menyejukan badan, serta lantunan derasnya air terjun yang jatuh ke dasar permukaan tanah menambah keceriaan serta suasana yang menyenangkan ketika pengunjung berkunjung ke daerah ini.

Anda tidak perlu ragu untuk melakukan aktivitas berenang dan berendam di areal dekat curug, karena air yang mengalir sangat jernih dan bersih tentunya. Lokasi Curug Cimahi berada di Kecamatan Cisarua, sekitar 10 Km dari Kota Cimahi ke arah lembang.

Jumat, 26 Oktober 2012

Curug Cilember


Curug Cilember berlokasi di Desa Jogjogan Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor dengan jarak dari kota Bogor sekitar 10 km. Seperti kebanyakan tempat wisata di Indonesia, banyak sekali legenda atau cerita yang melekat pada tempat tersebut dan banyak diyakini oleh masyarakat sekitarnya.
Seperti Curug Cilember, selain daya tarik tujuh air terjun. Tempat ini diyakini berkhasiat sebagai obat awet muda, mempercepat dapat jodoh, serta dapat menyembuhkan penyakit. Tentu saja ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang datang ke Curug Cilember ini.
Tepat di atas lokasi curug tujuh tedapat sebuah makam keramat yang setiap harinya sering dikunjungi oleh masyarakat untuk berziarah dan mencari berkah. Menurut sejarahnya, makam ini bernama makam Embah Jaya Sakti yang masih memiliki garis keturunan Prabu Siliwangi dari Kerajaan Pajajaran. Biasanya jumlah penziarah mencapai puncaknya setiap bulan Rabiul Awal.
Nah, saatnya bagi anda untuk datang dan melihat langsung keindahan serta merasakan langsung keramat yang menjadi cerita masyarakat sekitar.

Selasa, 16 Oktober 2012

Curug Cikolengkak


Satu lagi rekomendasi bagi mereka yang benar-benar Pecinta Alam sejati, Curug Cikoleangkak adalah air terjun terakhir, curug ini berada diatas Curug Cikarapyak dan Curug Cipanundaan. Bagi anda pencari tantangan alam yang memacu adrenalin, Curug Cikoleangkak menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi. Untuk mencapai air terjun ini perlu stamina dan keberanian menjelajah hutan rimba. Dan inilah tantangan bagi mereka para pecinta alam sejati.
Perjalanan menuju curug Cikoleangkak ini cukup menegangkan, kita akan melintasi hutan rimba yang masih jarang dijamah oleh manusia, mungkin mereka yang pernah melewatinya dapat di hitung dengan jari.
Menibir tebing padas dan batu yang terjal dan jurang yang dalam, meniti ketinggian dengan hanya berpegangan pada akar atau batu yang menonjol, menerabas semak belukar, menelusuri sungai berbatu besar dan puluhan air terjun kecil dengan Relief dan Motif yang unik mungkin langka di temukan di daerah lainnya di Indonesia. Dan inilah surge bagi para pecinta alam.
Lokasi Curug Cikoleangkak berada di wilayah Desa Kutamaneuh, Kecamatan Tegalwaru berjarak krang lebih 42 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

sumber : www.unikanehdidunia.blogspot.com 

Curug Cikaso


Masih di sekitaran Kabupaten Sukabumi, dan menjadi rekomendasi untuk berwisata alam lainnya adalah Curug Luhur Cikaso. Anda akan menikmati perjalan ke objek wisata ini, sama halnya seperti Curug Cigangsa. Pejalanan ke Curug Luhur Cikaso dapat dilalui  perahu kecil melalui jalan sungai dan diantar oleh masyarakat sekitar.
Selain dengan dengan perahu kecil, Anda juga bisa berjalan kaki untuk menikmati panorama alam yang ada disepanjang perjalanan wisata anda. Dan wisata alam ini akan menjadi pengalaman yang mengasyikan sambil menikmati pemandangan sekitar yang masih alami.
Curug Luhur Cikaso berada di wilayah Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi Propinsi Jawa Barat.